7 Makanan Kaya Kolagen, Bagus buat Jaga Kesehatan Kulit
Daftar Isi
- 7 Makanan kaya kolagen untuk kesehatan kulit
- 1. Kaldu tulang sapi
- 2. Sarden
- 3. Jeroan
- 4. Permen jeli
- 5. Buah beri
- 6. Putih telur
- 7. Tomat
Ingin kulit tetap sehat dan selalu tampak awet muda? Coba konsumsi beberapa makananyang kaya kandungan kolagenberikut ini.
Kolagen adalah protein yang bisa memberi struktur, kekenyalan, hingga elastisitas kulit. Tapi, seiring bertambahnya usia, kolagen yang diproduksi tubuh makin sedikit.
Karena itu pula, tak heran jika banyak orang yang akhirnya mengonsumsi berbagai suplemen kolagen.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Pilihan Redaksi
|
7 Makanan kaya kolagen untuk kesehatan kulit
Melansir Eating Well, kita mungkin kehilangan kolagen di usia 20-an, dan setelah usia 40 tahun tubuh kehilangan 15 kolagen setiap tahunnya.
Berikut ini sejumlah makanan kaya kolagen yang bisa dikonsumsi untuk menjaga kesehatan kulit.
1. Kaldu tulang sapi
Bagi Anda penikmat makanan berbau daging sapi, kaldu tulang sapi bisa dijadikan pilihan utama.
Kaldu tulang sapi menjadi sumber kolagen terbaik. Selain kesehatan kulit, makanan ini menyehatkan rambut dan kuku.
2. Sarden
![]() |
Kolagen ikan bisa ditemukan pada tulang, kulit, dan sisik ikan. Olah bagian tersebut untuk mendapatkan kolagen terbaik.
Bila bosan, Anda bisa ganti dengan fillet salmon. Nikmati bersamaan kulitnya untuk mendapatkan kandungan kolagen.
3. Jeroan
Melansir Healthline, makanan yang kaya kolagen untuk menjaga kesehatan kulit selanjutnya adalah jeroan.
Nikmati hati, otak, dan ginjal hewan untuk mendapatkan asupan kolagen untuk tubuh. Walaupun bermanfaat untuk kesehatan kulit, konsumsi jeroan harus dibatasi.
4. Permen jeli
Memang bukan cara yang sehat, namun permen jeli memiliki kandungan kolagen.
Gelatin yang terdapat di dalam permen jeli terbuat kolagen yang terhidrolisis sebagian. Meski demikian, lantaran kandungan gulanya tinggi, konsumsinya perlu dibatasi.
5. Buah beri
![]() |
Buah beri mengandung vitamin C yang tinggi. Bagus untuk membantu tubuh Anda membangun kolagen. Vitamin C telah terbukti memiliki manfaat bagi kesehatan kulit.
Sebuah tinjauan dalam Clinics in Dermatologypada 2021 menyimpulkan bahwa mengonsumsi vitamin C dapat mengurangi kerusakan kulit akibat sinar matahari.
Beri memiliki beberapa jenis seperti, blueberry, raspberry, strawberry, atau blackberry. Semuanya cara yang bagus untuk memenuhi kebutuhan kolagen tubuh.
6. Putih telur
Telur mengandung proline pada putih telur jadi salah satu pembentuk kolagen. Asam amino yang terkandung pada proline mampu meningkatkan produksi kolagen dalam tubuh.
7. Tomat
![]() |
Satu buah tomat berukuran sedang menawarkan nutrisi penting untuk menghasilkan kolagen. Likopen sebagai senyawa antioksidan yang kuat dalam makanan ini mampu menunjang kesehatan kulit.
(pli/pua)相关推荐
- Bursa Asia Kompak Anjlok, Investor Soroti Data Ekonomi China
- Baju Kucing Sultan Bobby Kertanegara Dileleng Seharga Rp 12 Juta, Sosok Ini Pemenangnya
- Kawal Kerja Pansus DPRD DKI, Demokrat: Kami Ingin Produk Legislasi Konkret!
- Hasto Belum Ditahan KPK, Bungkam Usai Diperiksa Selama 3,5 Jam
- Sabai Sabai dan Hidup yang Tak Perlu Terburu
- HPP Gabah Petani Naik per 15 Januari 2025, Cek Rinciannya di Sini
- Hasto Belum Ditahan KPK, Bungkam Usai Diperiksa Selama 3,5 Jam
- Pemprov DKI Salurkan KJP Tahap I ke 43.205 Penerima Baru, Cek Rekeningmu